Cantik, berkelas, hidup dalam kemewahan. Itulah lima perempuan muslim terkaya sejagat. Meski demikian kekayaan mereka memang sedikit nyerempet dari nama para suaminya, namun mereka juga ternyata andil dalam menggandakan kekayaan pasangannya.
Dilansir dari situs daily.bhaskar.com, lima perempuan muslim terkaya sejagat ini memiliki fasilitas nomor satu dalam keseharian mereka. Meski demikian mereka tidak sembarangan dalam menggunakan harta kekayaan keluarga dan pribadi lantaran ada tim audit keuangan keluarga yang bisa mengingatkan mereka jika terlalu boros mengocek kantong.
Siapa saja perempuan muslim terkaya sejagat ini? Berikut ulasannya.
1.Putri Amira Al Taweel dari Arab Saudi
Putri Amira Al Taweel menduduki peringkat pertama sejagat sebagai perempuan muslim paling tajir. Perempuan kelahiran Ibu Kota Riyadh 6 November 1983 ini tak lain istri dari Pangeran Al Waleed bin Talal, anggota kerajaan Saudi yang berambisi jadi orang paling kaya sedunia.
Saat ini, bersama suami total kekayaan Amira sekitar Rp 297,3 triliun. Dia salah satu pengusaha sukses dan menjadi salah satu komisaris di perusahaan suaminya Kingdom Holding. Sehari-hari Amira menaiki mobil merk Maybach yang hanya diproduksi beberapa unit dalam setahun. Dia juga memiliki jet pribadi serta koleksi berlian dan emas.
2.Ratu Rania dari Yordania
Ratu Rania dari Yordania merupakan istri pemimpin negara itu yakni Raja Abdullah II. Dia lahir pada 31 Agustus 1970 dan tercatat sebagai perempuan muslim terkaya sejagat nomor dua.
Kekayaan kerajaan Yordania memang tidak pernah terungkap namun Rania dan suaminya memiliki beberapa perusahaan memegang sektor penting di Yordania. Meski demikian sang ratu tidak pernah memperlihatkan kemewahan berlebihan. Dia bahkan sering datang menghadiri acara amal ke seluruh dunia serta memberikan sumbangannya ke beberapa negara miskin.
3.Putri Hafizah Sururul Bolkiah dari Brunei Darussalam
Putri Hafizah Sururul Bolkiah dari Brunei Darussalam masuk dalam peringkat tiga perempuan paling tajir sejagat. Anak perempuan Sultan Hassanal Bolkiah ini mewarisi Rp 237 triliun dari ayahnya kelak.
Di usianya masih 34 tahun dia telah memiliki sekitar 7.000 mobil dan beberapa di antaranya berlapis emas. Dia juga memiliki hotel binyang lima bahkan perkawinannya dengan Muhammad Ruzaini berbiaya sekitar Rp 24 miliar.
4.Ratu Lala Sarma dari Maroko
Ratu Lala Sarma dari Maroko merupakan istri dari Raja Muhammad VI. Sebelum menjadi permaisuri dia hanya guru biasa dengan penghasilan pas-pasan. Lantaran terbiasa hidup sederhana, perempuan kelahiran 10 Mei 1978 ini tidak serta merta menghambur-hamburkan uang walau kini sudah kaya raya.
Sang Ratu mempunyai kekayaan sekitar Rp 200 triliun. Sarma juga mempunyai koleksi perhiasan yang berharga.
5.Putri Syaikha Maitha dari Uni Emirat Arab
Putri Syaikha Maitha dari Uni Emirat Arab seorang putri dari kerajaan Kota Dubai yang berprofesi sebagai atlit taekwondo dan karate. Dia lahir pada 5 Maret 1980 dan merupakan anak dari Syeh Muhammad bin Rashid Al Maktoum, perdana menteri dan wakil presiden Uni Emirat.
Kekayaan Maitha diwariskan dari ayahnya kelak sebesar Rp 190 triliun namun ini jumlahnya pun masih lebih besar lagi. Di bidang olahraga Maitha pernah mempersembahkan medali perak di Asain Games 2006 (pesta olahraga se-Arab) mewakili Uni Emirat.
Sumber
Selasa, 01 Juli 2014
Hiburan
0 Response to "5 Perempuan Muslim Paling Kaya Sedunia"
Posting Komentar
Silahkan berkomentar: